maulins64's post
cancel
Showing results for 
Search instead for 
Did you mean: 
Level 9

WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA
.
Mau berenang di air yang dingin, jernih sejuk dan segar bak air mineral, disini bisa kita dapatkan.Lokasi ini dinamaksn Wisata Mata Air Cimincul.
.
Awalnya datang ke tempat ini tidak kami rencanakan, jadi semacam acara mendadak silaturahim kami sekeluarga dengan adik bungsuku Harun, yang mengundang kami datang ke rumahnya di Kasomalang Subang, sekaligus acara Aqiqah putranya, Fadillah.
.
Kami 7 bersaudara menyambut gembira undangan tersebut, sekalian silaturahim kami masih dalam acara Hari Raya Lebaran, I'dul Fitri.
.
Cerita singkatnya, perjalanan kami dari Bekasi menggunakan mobil pribadi memakan waktu 3 jam sampai ke rumah adikku di Kasomalang, Subang, Jawa Barat.
.
Udara di daerah ini sangat sejuk dan dingin, serta penduduknya yang ramah menyambut kami datang.
.
Dari cerita kabar kabari, kami melepas kangen kami 7 bersaudara, ada celetukan dari pembantu rumah tangga adikku. "uwa, kenapa tidak jalan jalan saja ke Mata Air Cimincul, tempatnya bagus". Katanya.
.
Mendengar itu semua kami serempak menjawab. "wah, dimana Bi" kata Restu ponakanku. Tapi belum lagi selesai pertanyaannya, adik iparku Elan, langsung aja semangat " Ayo pagi pagi bangun kita kesana. Gak usah pada mandi dulu, nanti kelamaan. Mandi disana saja" katanya sambil tertawa. Ha ha ha..bauuu..
.
ESOK PAGINYA

Tidak sabar lagi, pagipun tiba, disambut oleh pedagang makanan di depan pintu yang menawarkan jajanan, lontong, bakwan, bugis dan ketan khas makanan di desa. Masih murah harganya cuma 500 rupiah. Ada gak harga segitu sekarang?.
.
MENUJU LOKASI
.
Rencananya kami berangkat menggunakan 2 mobil. Tapi tidak jadi, ada tetangga adikku bilang lebih aman naik motor saja. Jalannya licin, curam dan berbatu katanya.
Akhirnya kami menggunakan empat motor berboncengan. Aku bersama adikku harun, dan ponakanku Nisa yang baru berusia 2 tahun, dan 3 motor lainnya ada anakku, adikku bersama suaminya dan 2 ponakanku.
.

Ternyata benar, baru saja kami membelokkan motor ke arah belakang rumah adikku, ternyata jalannya sempit, dan dihimpit oleh dua desa.
Saya sempet merem, takut dan berpegang erat kepinggang adikku, dengan menahan beban ponakanku Nisa yang berbadan gendut..😃
Setelah melewati pedesaan, barulah jalan melebar dan terbentang luas pemandangan sawah, kebon kopi di kiri kanan, pohon kelapa dan gunung memanjang. Wow..indah sekali. Melihat pemandangan didepan mataku ini, saya serasa menemukan dunia baru, dengan udara yang dingin, sejuk, dan segar, serta pemandangan yang indah memukau mata.
.
Ternyata, tempat ini berada tepat dibelakang Gunung Tangkuban Perahu yang melegenda itu. Gunung yang memanjang dibelakang foto kami beramai ramai adalah Gunung Tangkuban Perahu. Keren ya.

MATA AIR CIMINCUL
.
Setelah puas berfoto ria sebentar, perjalanan kami lanjutkan lagi. Kami menaiki motor lagi dan meneruskan jalan belok kekiri, dan masuk ke pedesaan kembali. Sepanjang jalan banyak ayam yang berseliweran karena kaget melihat kami lewat..ha ha ha..ha
.
Jakannya ternyata lebih parah dari yang pertama. Kiri kanannya ternyata jurang yang dibawahnya merupakan sebuah sungai, jadi bawa motornya harus hati hati. Salah salah dikit melenceng kekiri atau kekanan, jusruk, jatuh kebawah. Aduh, saya sampe ketakutan. Untungnya
Adikku memang jago bawa motor, dan sudah faham wilayah ini.
.
Makanya aku menyarankan jika kelokasi ini bawa kendaraan yang dalam keadaan fit dan sehat. Karena sepanjang jalan yang dilalui menukik, curam, dan berbatu.
.
Motor adikku sudah tidak dinyalakan lagi. Motor jalan sendiri, dan remnya menggunakan seretan kakinya sendiri, itu lebih aman katanya. Ha ha ha, ternyata ada ilmu baru juga nih..😃
.
Akhirnya tibalah kita ditempat lapangan yang luas, dengan pohon kelapa disana sini, dan terlihat tulisan besar didepan yang berbunyi "Wisata Mata Air Cimincul".
.
Motor dan mobil diparkir ditempat khusus. Untuk masuk kelokasi ini, perorang membayar 15 rbu rupiah. Berenang atau tidak berenang tetap bayar. Hanya untuk anak dibawah 2 tahun gratis. Tersedia juga ban, dan kebutuhan alat renang.
.
Dilokasi ini tersedia restorasi, kita bisa memesan makanan atau sekedar ngopi ngopi. Dipojok kiri ada pedagang pribumi yang menjual baso sosis dan cimol. Sayang aku cari foto fotonya tidak ketemu atau sudah terhapus.
.
Saat pertama masuk kelokasi, aku masih menganggapnya biasa saja, kolam renang gitu.Ternyata ini kolam renang luar biasa.
.
Bayangkan saja, air kolamnya merupakan aliran langsung dari air pegunungan. Beningnya bagaikan air mineral. Dan air kolam inipun langsung juga mengalir kepersawahan, kebun kangkung, dan ke sungai yang letaknya berdampingan. Makanya airnya tidak berbau kaporit, dan terasa segar bagaikan berenang di air mineral.
.
Berenang disini, kita seperti berenang dialam bebas terbuka bak dilautan. Coba saja lihat didepannya terhampar sawah, dan kebun kangkung. Dipinggirnya sungai. Seneng banget aku berada disini.
.
Aku juga sempet ambil kangkung, yang tidak lama lagi akan panen. Asyik kan. Ayo yang tertarik, saya tunggu untuk touring ke tempat ini.
.
#indonesia
IMG-20190621-WA0028.jpg

 

IMG-20190621-WA0024.jpg

 

IMG-20190621-WA0020.jpg

 

IMG-20190621-WA0018.jpg

 

IMG-20190621-WA0043.jpg

 

IMG-20190621-WA0025.jpg

 

IMG-20190621-WA0021.jpg

 

IMG-20190621-WA0026.jpg

 

IMG-20190621-WA0027.jpg

 

IMG-20190621-WA0019.jpg

 

IMG-20190621-WA0023.jpg

 

IMG_20190615_080801.jpg

 

IMG_20190615_072642.jpg

 

IMG_20190615_080910.jpg

 

Wisata Mata Air Cimincul, Pasanggrahan, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Indonesia
10 comments
Former Google Contributor

Re: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

Hi @maulins64

 

Please note that I have just released your post from the Spam Filters. I would like to apologize for your post being marked as spam. Our filters run 24/7 and they can be a little harsh at times.


You can visit this article to learn more - Why was my Connect post marked as spam?.

Due to the volume of private messages Google Moderators receive, I do not read or respond to private messages. Please post publicly so others may benefit from your discussion. If you require urgent assistance, please tag a Google Moderator. Thank you!

Google Moderator

Re: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

Halo @maulins64,

 

Tampaknya perjalanannya seru sekali ya. Jujur saya baru pertama kali mendengar mengenai mata air Cimincul ini. Apakah sudah banyak dikenal wisatawan?

 

Saya juga ingin menginformasikan bahwa saya akan mengganti topik label post kamu ini kedalam topik Travel, karena akan lebih cocok disana.

 

Selain itu, saya juga akan menambahkan tag Bahasa Indonesia pada post kamu ini, agar dapat muncul saat Local Guides melakukan pencarian lewat bahasa.

 

Untuk informasi lebih lanjut seputar pencarian lewat tag bahasa, saya rekomendasikan untuk membaca artikel ini

Due to the volume of private messages Google Moderators receive, I do not read or respond to private messages. Please post publicly so others may benefit from your discussion. If you require urgent assistance, please tag a Google Moderator. Thank you!

Level 9

Re: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

It's okay. But i was nervous, i thought my post is gone. Thanks for the information.

Level 9

Re: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

That's right, @AngieYC @this place, not yet known like other places and for that i'm interested to know more cleary, and it's really beautiful and the trip to that place is full of challenges. If their who likes adventures gonna like this place. Water springs from the pool is so fresh bcs it's in the open space where around that is rice fields, water spinach garden, river, i just feel at home there. See yo

Level 7

Bls: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

Suasana yang sejuk..pengen kesana

Google Moderator

Re: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

Hello @maulins64,

 

But I think the challenges was paid of by the beauty of the springs and views there. 

 

Sometimes, its nice to visit a place that is still unknown, so you can have a peaceful holiday. Without having too many people around. 

Due to the volume of private messages Google Moderators receive, I do not read or respond to private messages. Please post publicly so others may benefit from your discussion. If you require urgent assistance, please tag a Google Moderator. Thank you!

Level 8

Re: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

Waaah pasti segar sekali berenang di situ Mom

Level 8

Re: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

Amazing. It was a great holidays. The place looks very awesome & beautiful. Thank you for sharing 🙂

Level 10

Re: WISATA MATA AIR CIMINCUL INDONESIA

Halo @maulins64 

Saya baca ceritanya seperti baca cerpen. Sampai lupa.kalau saya lagi baca artikel travel.

 

Penulisan yang detail dengan penuh kehangatan keluarga

 

Foto2nya juga cantik dan indah. Jadi pengen jalan2 kesana.

 

senangnya dapat bersilahturahmi bersama keluarga 

 

Terima kasih sudah berbagi cerita dan ulasannya.