Solo Balapan: Stasiun Kereta Api Rasa Bandara

Pada liburan Natal ini saya berkunjung ke kota Solo, kota yang sangat indah di Jawa Tengah. Kota yang mempunyai nama resmi Surakarta ini dijuluki “The Heart of Java” berkat perannya sebagai pusat kebudayaan Jawa.

Setelah sekian lama tidak berkunjung kesini, saya dikejutkan dengan wajah baru stasiun Solo Balapan, stasiun kereta api terbesar di kota Solo.

Mengakomodir jumlah penumpang yang semakin banyak, stasiun Solo Balapan menambah banyak peron, jalur dan koridor yang ada.

Saya juga terkejut dengan adanya lift dan elevator yang belum pernah saya temui di stasiun kereta api manapun di Indonesia.

Suasana di Stasiun Solo Balapan juga sangat bersih dan tertata rapi. Di stasiun ini juga ada co-working place yang bisa digunakan untuk menggunakan laptop dengan charging spot (tempat isi daya) yang memadai. Hal ini membuat saya nyaman untuk menunggu kereta sambil mengerjakan tugas kampus atau kantor.

Suasana di stasiun ini rasanya benar-benar seperti ada di bandara. Ditunggu kedatangannya di Stasiun Solo Balapan!

Rasyid,

Jombang, Indonesia :indonesia:

20 Likes

Wah keren sekali ternyata stasiun Solo Balapan itu ya. Saya biasanya hanya lewat saja. Apakah mas @rasyidmask juga mencoba kereta yang lewat jalur mobil itu? Saya penasaran!

Halo,

Maaf mas mau nanya to oot, bisa share untuk posting seperti ini, dengan urutan foto baru tulisan, bgmn ya?? Jd rapih gini??

Thx

2 Likes

Halo kak @NunungAfuah

Terima kasih sudah mampir kemari. Betul sekali kak stasiun ini memang keren banget.

Saya juga sudah pernah naik kereta yang lewat jalur mobil (2 tahun yang lalu). Namanya KA Batara Kresna. Unik banget keretanya.

Berikut ini vlog saya saat naik kereta tsb: Video Naik KA Batara Kresna di Solo

1 Like

Halo kak @DyndadyNdoz

Thanks sudah berkunjung ke postingan saya. Caranya dengan klik icon gambar yang ada di pojok kanan. Lalu masukkan gambar. Terus nulis teks lagi di bawah gambar tersebut.

Jika dirasa mau masukkan gambar, klik icon gambar lagi dibawah teks. Lalu nulis teks lagi. Begitu seterusnya.

Semoga membantu!

Rasyid

Jombang.

2 Likes

Wah seru sekali @rasyidmask jalan-jalannya. Suatu saat kelak saya akan coba main ke Solo. Sudah pernah nyoba stasiun Malang yang pintu timur? Sekarang sudah besar juga loh :slightly_smiling_face:

Halo mbak @NunungAfuah

Saya belum pernah ke Stasiun Malang Pintu Timur. Udah lama banget ga ke Malang :grin: Semoga dalam waktu dekat bisa kesana

Terimakasih infonya :heart_eyes:

Saya juga berlibur akhir tahun di Solo, situasi stasiun rapih dan bersih. Nyaman untuk menunggu, ada spot untuk berpoto dengan nuansa kota Solo. Kapan ingin berlibur ke sini lagi. Banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi. Budgetnya juga tidak mahal karena kita mudah menemukan tempat wisata yang gratis dan murah tiket masuknya. Soal belanja juga oke, banyak pilihan tempat belanja oleh-oleh. Makanan juga banyak pilihan dan rasanya enak walaupun tidak mahal.

Halo kak @wina1

Wah seru banget ya liburannya ke Solo. Kota Solo memang indah, bersih dan terjangkau biaya nya. Pas banget utk para traveler backpacker. Terima kasih sudah berkunjung ke postingan saya!

Rasyid

Jombang. Jawa Timur