Edie_Nurdy's post
cancel
Showing results for 
Search instead for 
Did you mean: 
Level 8

Pulau Batam, Garda terdepan diperbatasan sebagai pintu gerbang masuk wisatawan ke Indonesia

BATAM memiliki 5 pelabuhan laut internasional sebagai akses pintu masuk turis asing ke Indonesia terbanyak dalam satu wilayah

Edie_Nurdy_0-1588729456304.jpeg

(Batam, Kepulauan Riau, Indonesia)

 

Kota Batam mempunyai 8 pelabuhan Ferry Resmi, 5 diantaranya berstatus terminal Ferry international & 3 terminal Ferry Domestik (1 di pelabuhan Sekupang & 2 di pelabuhan Telaga Punggur, Kabul - Batam .

 

1. Terminal ferry internasional Teluk Senimba (Marina) Tanjung Riau, Sekupang - Batam.

 

2. Terminal ferry internasional & Domestik di Sekupang, Batam.

 

3. Terminal ferry internasional Harbour Bay di Jodoh, Batam.

 

4. Terminal ferry internasional Batam Center do Batam Centre

 

5. Terminal ferry internasional Nongsapura di Nongsa, Batam.

 

6. Terminal ferry Domestik di Sekupang, Batam.

 

7. Terminal ferry Domestik di Telaga Punggur (Kabil) Batam

 

8. Terminal Domestik penyeberangan Kapal Roro di Telaga Punggur (Kabil) Batam

 

Edie_Nurdy_1-1588729455864.jpeg

View Terminal ferry internasional Teluk Senimba (Marina, Tanjung Riau) Sekupang - Batam.

 

Edie_Nurdy_2-1588729455897.jpeg

View Terminal ferry internasional Harbour Bay (Jodoh) Batam.

Edie_Nurdy_3-1588729455779.jpeg

View Terminal ferry internasional Batam Center terkoneksi langsung dengan Mega Mall melalui jembatan penyeberangan.

Edie_Nurdy_4-1588729455770.jpeg

 

Batam dikembangkan menjadi kota perantara bagi wisatawan mancanegara, terutama dari Malaysia dan Singapura, yang hendak berwisata ke daerah lain di Indonesia dengan transit di Batam sebelum melanjutkan perjalanan.

Edie_Nurdy_5-1588729455884.jpeg

Akses dari Batam ke Singapura dan Malaysia sangat mudah, melalui kapal cepat yang tiap jamnya berlayar dari 5 pelabuhan ferry internasional.

 

Edie_Nurdy_6-1588729455877.jpeg

View Terminal ferry internasional Sekupang, Batam.

Edie_Nurdy_7-1588729455892.jpeg

 

Untuk menuju daerah lain di Indonesia dari Batam juga mudah. Batam kini sudah

memiliki alur penerbangan ke hampir seluruh kota, terutama di Pulau Sumatera.

 

Penerbangan sudah banyak, sudah hampir semua kota di Sumatera memiliki

jadwal penerbangan langsung.

 

 

Edie_Nurdy_8-1588729455790.jpeg

View Terminal ferry Domestik & pelabuhan penyeberangan kapal Roro antar pulau di Telaga Punggur (Kabil) Batam

Edie_Nurdy_9-1588729455905.jpeg

 

Selain itu, untuk daerah di sebelah pantai timur Sumatera, memiliki alur pelayaran tetap dari dan ke Batam sehingga mempermudah akses wisatawan yang hendak berkunjung.

 

Edie_Nurdy_10-1588729455870.jpeg

View Terminal ferry Nongsapura (Nongsa) Batam.

 

Pengembangan Batam menjadi kota transit

pariwisata akan berdampak positif bagi perekonomian di kota itu.

 

Batam, Kota Batam, Kepulauan Riau, Indonesia
6 comments
Level 10

Re: Pulau Batam, Garda terdepan diperbatasan sebagai pintu gerbang masuk wisatawan ke Indonesia

Terima kasih foto foto nya @Edie_Nurdy .

Saya jadi bernostalgia beberapa tahun lalu pergi dari Tanjung Priok dengan kapal KM Kelud ke Batam dan kembalinya dengan kapal menyusuri sungai Siak menuju pakan Baru.

Menyenangkan.

Tag (@BudiFXW) in your post or comment, I will happily to connect with you.
Level 10

Re: Pulau Batam, Garda terdepan diperbatasan sebagai pintu gerbang masuk wisatawan ke Indonesia

terima kasih atas sharingnya. salam kenal @Edie_Nurdy 

Wisnu Salman from Indonesia
Level 8

Re: Pulau Batam, Garda terdepan diperbatasan sebagai pintu gerbang masuk wisatawan ke Indonesia

Terimakasih kembali...

Level 10

Bls: Pulau Batam, Garda terdepan diperbatasan sebagai pintu gerbang masuk wisatawan ke Indonesia

Hai, @Edie_Nurdy . Postingan punyamu dari awal sampai akhir walaupun kebanyakan hanya di sekitar kotamu saja tetapi ini mengajarkan bagaimana kita untuk lebih mengexplore wilayah sendiri agar wisatawan luar kota bisa tertarik bepergian ke wilayah kita sendiri. Mengingat proyek terusan di Tanah Genting Kra Thailand belum ada maka Batam, Johor Baharu dan Singapura masih menjadi kota transit internasional. Semoga ini tetap eksis.

Irfan Endri Priyanto
Local Guide from Indonesia
Earned five master badge
Level 10

Bls: Pulau Batam, Garda terdepan diperbatasan sebagai pintu gerbang masuk wisatawan ke Indonesia

podo ya @Irfan_dPriyanto , dari awal sampai akhir tentang Kudus😂

Wisnu Salman from Indonesia
Level 10

Bls: Pulau Batam, Garda terdepan diperbatasan sebagai pintu gerbang masuk wisatawan ke Indonesia

Haha, iya betul mas @Wisnusetiono 😂

Irfan Endri Priyanto
Local Guide from Indonesia
Earned five master badge