Anonymous's post
cancel
Showing results for 
Search instead for 
Did you mean: 
Anonymous
Not applicable

Duplikat Lokasi Taman Wisata Matahari

Duplicate Listing Google Map mungkin merupakan suatu hal yang tidak berarti apa-apa bagi sebagian orang termasuk para local guides. Tapi adanya listing duplikat bisa menjadi masalah besar ketika hal itu menyebabkan seseorang tersesat ke lokasi yang salah. Keberadaan listing duplikat juga bisa sangat merugikan pemilik suatu obyek wisata atau tempat usaha lainnya.

 

Kenyataan ini saya hadapi sendiri pada saat Meetup Local Guides di Taman Wisata Matahari (TWM) yang diselenggarakan pada 12 November 2018 lalu. Pasalnya kami kebingungan waktu akan menulis review karena  pada saat itu banyak sekali lokasi di Google Map yang bernama "Taman Wisata Matahari".

 

Menurut Aldy, manager Marketing TWM, pihaknya sudah berkali-kali mengirim email ke Google berisi permohonan penghapusan duplikat listing TWM yang dibuat oleh oknum yang kurang bertanggungjawab.Hendra Gunawan dan Suhandi Wijaya sedang membantu Aldy untuk menghapus  duplikat Google Map Taman Wisata MatahariHendra Gunawan dan Suhandi Wijaya sedang membantu Aldy untuk menghapus duplikat Google Map Taman Wisata Matahari

Namun sampai pada waktu kami meetup, masih saja ditemukan beberapa lokasi duplikat Taman Wisata Matahari. Kepada saya Aldy juga mengatakan bahwa listing duplikat itu seperti para koruptor, sulit sekali diberantas. 

"Mereka itu mungkin bermotto; mati satu, tumbuh seribu atau esa hilang, dua terbilang. Benar-benar keterlaluan.." ujarnya sambil tersenyum kecut.

 

Di bawah arahan Hendra Gunawan dan @SuhandiWidjaja yang telah  kamipun membantu melaporkan lokasi duplikat pada ponsel masing-masing. Hasilnya, alhamdulillah beberapa di antaranya sudah tidak ditemukan lagi.

Sayangnya tidak semua listing duplikat itu dihapus, mungkin karena listing yang tersisa itu sudah terlanjur banyak direview sehingga laporan kami diabaikan. 

 

Sampai postingan ini saya tulis, masih ada dua Duplikat Lokasi Taman Wisata Matahari, seperti dapat anda lihat pada gambar screen shoot di bawah iniGoogle_Map_Taman_Wisata_Matahari.jpg

 

 Oleh sebab itu, kepada para Googler, Moderator dan Local Guides senior saya mohon tanggapan dan saran anda semuanya. Jika anda menyukai postingan ini, jangan lupa untuk men-tap atau mengklik icon "LOVE" sampai warnanya menjadi biru dan angkanya bertambah satu. 

 

Sekali lagi, saya ucapkan terimakasih banyak dan selamat  berkontribusi.

 

 

Taman Wisata Matahari, Jalan Raya Puncak, Leuwimalang, Bogor, West Java, Indonesia
10 comments

Accepted Solutions
Google Moderator
Solution

Re: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Halo @Anonymous,

 

Terima kasih telah berbagi mengenai permasalahan ini, jika memang terdapat lokasi duplikat yang fiktif. Saya sarankan untuk mengikuti langkah-langkah disini suggest edits to a place or flag it for removal

 

Karena langkah-langkah pada Duplicate Listing Google Map, adalah lingkup Google My Business dan digunakan untuk lokasi yang berkaitan dengan bisinis, mengingat yang permasalahan lokasinya adalah sebuah tempat wisata maka saya sarankan untuk melampirkan saran edit yang saya sebutkan diatas. 

 

Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat membantu. 

Due to the volume of private messages Google Moderators receive, I do not read or respond to private messages. Please post publicly so others may benefit from your discussion. If you require urgent assistance, please tag a Google Moderator. Thank you!

View solution in original post

Level 9

Re: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

@Anonymous, betul sekali,  saya sempet gretetan,  dan paling vokal di acara kemarin,  menanyakan pisisi yg tepat  Taman Wisata Marahari sebenarnya yang mana? Masalahnya saya sampai mereview dua kali.  Review pertama hilang.  Gak lama muncul lagi tanggapan dari lokasi Taman Wisata Matahari untuk membuat ulasan.. Hmmm..kesel banget sama oknum yang tidak bertanggungjawab ini. 

.

Benar benar harus diberantas .  Kasus ini  jangan didiamkan, jika masih ada tempat tutik buat mereka disana,  yang status resminya bakalan gak ketahuan,  dan, ini  pastinya membuat kerugian besar bagi pemiliknya yang sah. 

Google Moderator
Solution

Re: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Halo @Anonymous,

 

Terima kasih telah berbagi mengenai permasalahan ini, jika memang terdapat lokasi duplikat yang fiktif. Saya sarankan untuk mengikuti langkah-langkah disini suggest edits to a place or flag it for removal

 

Karena langkah-langkah pada Duplicate Listing Google Map, adalah lingkup Google My Business dan digunakan untuk lokasi yang berkaitan dengan bisinis, mengingat yang permasalahan lokasinya adalah sebuah tempat wisata maka saya sarankan untuk melampirkan saran edit yang saya sebutkan diatas. 

 

Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat membantu. 

Due to the volume of private messages Google Moderators receive, I do not read or respond to private messages. Please post publicly so others may benefit from your discussion. If you require urgent assistance, please tag a Google Moderator. Thank you!

Level 7

Bls: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Hal yang sama juga terjadi sama saya dan juga pernah saya tanyakan di grup ini tentang cara menghapus tempat duplikat. Yang parahnya lagi tempat duplikat itu berada di lokasi yang salah bahkan melencemg sekitar 3 km. Sampe sekarang saya belum pernah berhasil menghapus tempat duplikat. Tapi tadi malam saya mencoba untuk menghapus tempat duplikat tersebut dengan alasan tempat tidak ada namun masih ditinjau oleh Google.

Anonymous
Not applicable

Re: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Terimakasih untuk tanggapan dan sarannya ya @AngieYC. Maaf saya baru sempat membalas komentar anda. 

Anonymous
Not applicable

Bls: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Hallo @Dozi_Adiguna..wah senang sekali bisa bertemu lagi di sini setelah kita berkenalan di group  Facebook. Sampai saat ini memang masih banyak lokasi duplikat yang perlu kita sarankan untuk memperbaiki konten Google map.

Anonymous
Not applicable

Re: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Terimakasih atas komentarnya bunda @maulins64. Itulah gunanya kita mengadakan meetup di tempat wisata. 

Google Moderator

Re: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Halo @Anonymous,

 

Tidak masalah, saya senang bisa membantu dan semoga informasi yang diberikan bermanfaat. 

Due to the volume of private messages Google Moderators receive, I do not read or respond to private messages. Please post publicly so others may benefit from your discussion. If you require urgent assistance, please tag a Google Moderator. Thank you!

Level 9

Bls: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Hello @AngieYC

 

Keren, semua saran dan informasinya.  Semoga kedepan tidak ada tempat duplikat lagi. 

.

Meskipun ada,  hanya sedikit,  dan kita bersama sama menghapusnya.  Terima kasih. 

Google Moderator

Re: Bls: Google Map Duplikat Taman Wisata Matahari

Halo @maulins64,

 

Senang bisa membantu para rekan Local Guides dan semangat terus dalam berkontribusi! 

Due to the volume of private messages Google Moderators receive, I do not read or respond to private messages. Please post publicly so others may benefit from your discussion. If you require urgent assistance, please tag a Google Moderator. Thank you!