Sebuah foto unik yaitu Gunungan

Assalamualaikum. Halo , saya Nurjanah local guide level 8 dari Jakarta Indonesia. Saya ingin berbagi foto unik ini ketika saya mengunjungi Swiss Bell Hotel Bogor. Ketika itu ada acara Local Guide Connect bertajuk " Let’s Get Connected With Writing , dengan pembicara Pak Wisnu Salman dan Kak Ten , serta moderator Pak FX Budi. Acaranya sangat menarik dan berkesan. Banyak ilmu yang saya dapatkan serta pertemuan dengan teman-teman hebat dari local guide. Ada suatu momen yang unik , ketika saya mengambil foto sebuah Gunungan. Foto ini saya ambil di restoran di Swiss Bell Hotel Bogor l

antai 8. Apakah Gunungan itu ? Gunungan pada wayang kulit berbentuk undangan (lancip ke atas) yang menghubungkan kehidupan manusia. Semakin tinggi ilmu dan semakin tua usia, manusia harus semakin mengkerucut (golong gilig) manunggaling Jiwa, Rasa, Cipta, Karsa, dan Karya dalam kehidupan kita (semakin dekat dengan Sang Pencipta). Saya menghubungkan dengan perkataan Pak FX Budi, seorang local guide Bogor level 10 bahwa ketika kita menambahkan review di google map , kita bukan sekedar mengejar poin atau level , namun lebih kepada nilai atau value kebaikan. Manfaat apa yang bisa kita berikan kepada masyarakat mengenai apa yang kita share. Kemudian saya belajar banyak dari Pak Wisnu Salman seorang local gude level 10 asal Kalimantan. Profesi beliau adalah Direktur Eksekutif Asosiasi Tambang Batuan Indonesia. Saya mengambil caption dari ucapan beliau yaitu " Apa yang kita lakukan hendaknya selalu memberikan yang terbaik dengan menjadi nomor satu ". Kemudian saya mengambil pelajaran dari Kak Ten , seorang penikmat kopi yang punya filosofi kopi yang istimewa. Beliau adalah seorang pemilik Cafe in Story Curated Channel. Seseorang yang gigih mengurus soal kopi dari hulu ke hilir. Saya melihat ada nilai filosofis yang menarik dari Gunungan wayang ini. Banyak pelajaran baik yang bisa saya ambil dari momen ini. Terima kasih.

7 Likes

Wah mantap, jeli sekali melihat gunungan di enterance Resto @nurjanah1

Memang banyak makna filosofi didalamnya. Biasanya dalang wayang jawa punya gunungan ini. Jika diperhatikan lebih detil banyak gambar yang sarat dengan cerita dibaliknya.

Terima kasih atas kehangatan pertemuan kita. Salam Hormat untuk Ibu Sri.