Baru-baru ini saya berkunjung ke sebuah restoran kecil yang menjual sate ayam dan sate daging kelapa khas Madura. Namanya Sate Ayam Pak Rijan, di kawasan Kapas Krampung Surabaya. Tidak ada papan nama. Penandanya hanya gerobak kecil bertuliskan Sate Ayam, dan kebulan asap pembakaran sate yang tiap pagi menghiasi kawasan Kapas Krampung
Restoran ini berdiri sejak tahun 1970 dirintis oleh orang tua dari Pak Rijan. Sudah sangat legendaris. Sayangnya belum tercantum di Google Maps. Pak Rijan mengandalkan pembeli yang sudah berlangganan sejak dulu, maupun orang yang lewat dan tergelitik aroma sedap dari bakaran satenya
Karena saya hendak mengulas Sate Pak Rijan ini di Channel YouTube Budiono Sukses, maka seperti biasa untuk mempermudah penonton yang hendak berkunjung, jika belum tercantum di Google Maps, maka saya menambahkannya terlebih dahulu untuk mempermudah penonton video saya nantinya jika mereka hendak menuju Sate Ayam Pak Rijan
Saya beri nama Sate Ayam Pak Rijan 1970 di Google Maps. Saya lengkapi penambahan tempat tersebut dengan alamat, kategori, jam buka, titik lokasi dan foto dari lokasi. Langsung disetujui oleh Google Maps dan sayapun langsung memberikan ulasan perdana di sana. Juga langsung saya cantumkan ke deskripsi video saya di YouTube
Semoga penambahan tempat seperti ini bisa membantu pelaku usaha kecil supaya lebih mudah ditemukan oleh para calon pelanggannya yang mencari dengan kata kunci “sate ayam” di Google Maps!