Rekan-rekan sudah melihat video keren seperti ini https://www.youtube.com/watch?v=DNei2XbzFB4
Selain itu di Google Maps sudah ada fitur ketersediaan aksesibilitas bagi penyandang disabilitas. Berharap ini bisa lebih banyak ditampilkan di Indonesia.
Tetapi yang menjadi masalah adalah setelah dicek adanya deskripsi di Google Maps untuk fitur aksesibilitas belum banyak yang ditandai. Alias jarang memberi respon. Mungkin karena ketidaktahuan kebutuhan fasilitas publik untuk kelompok rentan.
Untuk mengatasi ini mengusulkan dibuat grup /komunitas Local Guides dari penyandang disabilitas/difabel, karena orang yang paling merasakan dan paling tahu kebutuhan aksesibilitas adalah penyandang disabilitas itu sendiri sehingga mereka akan berkontribusi lebih berkualitas di Google Maps ini. Mereka non-disabilitas yang peduli pada disabilitas juga boleh bergabung untuk menguatkan fitur aksesibilitas ini.
Untuk ini bagi penyandang disabilitas / peduli disabilitas tertarik untuk berkontribusi khusus ini silahkan merespon untuk bisa bergabung membentuk grup baru ini.
Kita tahu Indonesia begitu luas, jangan khawatir dan bingung dengan adanya rencana Meet Up. Kita bisa manfaatkan meet up secara online dengan membuat media sosial grup untuk saling berkoordinasi dan berkontribusi bersama.
Jika yang lain ada usulan lebih baik, kami welcome.
Ditunggu respon positifnya.
Terima kasih
Salam inklusi.
Mendukung sekali rencana ini. Memang harus Ada inisiasi yang Mendorong kelompok masyarakat yang memiliki kebutuhan khusus seperti penyanang Disabilitas untuk mau ambil peran dalam memperjuangkan Hak hak nya sendiri. Ya salah satunya hak atas fasilitas publik yang aksessibel. Please let me know jika teman teman ingin memaksimalkan fungsi media ini untuk kampanye aksessibilitas. Salam akselerasi semua nya
1 Like
betul sekali mas ismail, sangat mendukung sekali apalagi saya sebagai penyandang disabilitas yang menggunakan kursi roda sangat membutuh informasi tersebut untuk bepergian, saya sudah hampir setengah tahun bergabung dengan local Guide indonesia, dan memberi review tentang tempa-tempat yang dikunjungi, apakah akses bagi penyandang disabilitas. karena saya merasa sekali manfaatnya, maka saya pun ingin membantu teman-teman penyandang disabilitas lainnya makanya saya bergabung dengan local guide indonesia. karena masih sedikit yang mau memberikan review-nya
@IsmailDf wrote:
Rekan-rekan sudah melihat video keren seperti ini https://www.youtube.com/watch?v=DNei2XbzFB4
Selain itu di Google Maps sudah ada fitur ketersediaan aksesibilitas bagi penyandang disabilitas. Berharap ini bisa lebih banyak ditampilkan di Indonesia.
Tetapi yang menjadi masalah adalah setelah dicek adanya deskripsi di Google Maps untuk fitur aksesibilitas belum banyak yang ditandai. Alias jarang memberi respon. Mungkin karena ketidaktahuan kebutuhan fasilitas publik untuk kelompok rentan.
Untuk mengatasi ini mengusulkan dibuat grup /komunitas Local Guides dari penyandang disabilitas/difabel, karena orang yang paling merasakan dan paling tahu kebutuhan aksesibilitas adalah penyandang disabilitas itu sendiri sehingga mereka akan berkontribusi lebih berkualitas di Google Maps ini. Mereka non-disabilitas yang peduli pada disabilitas juga boleh bergabung untuk menguatkan fitur aksesibilitas ini.
Untuk ini bagi penyandang disabilitas / peduli disabilitas tertarik untuk berkontribusi khusus ini silahkan merespon untuk bisa bergabung membentuk grup baru ini.
Kita tahu Indonesia begitu luas, jangan khawatir dan bingung dengan adanya rencana Meet Up. Kita bisa manfaatkan meet up secara online dengan membuat media sosial grup untuk saling berkoordinasi dan berkontribusi bersama.
Jika yang lain ada usulan lebih baik, kami welcome.
Ditunggu respon positifnya.
Terima kasih
Salam inklusi.
1 Like
Terima kasih kak @notri11 . Pengalaman kakak tentu memotivasi kami untuk menguatkan inisiasi pembentukan komunitas. Jika kakak punya rekan yang peduli pada disabilitas yang tergabung dalam Local Guides di Indonesia bisa menyampaikan maksud kita agar tertarik bergabung.
Salam inklusi
Alhamdulillah sudah dapat rekan yang memiliki misi yang sama dengan kita. Yup mari menginisiasi dimulai dari kita-kita dulu baru lainnya akan tertarik untuk bergabung.
Jika kak @auliaamin punya rekan yang peduli disabilitas silahkan diajak untuk menginisiasi ini.
Salam inklusi.
Sy sebagai local guiders kadang2 jg suka kurang aware mas @notri11 sm fasilitas d t4 yg saya datangi utk direview, apakah memiliki akses khusus utk para kaum disabilitas. Seperti pintu masuk, penyewaan kursi roda (mgkn) Tp jikalau mmg ada, pasti akan sy review nantinya. Tks juga mas @IsmailDf utk mengingatkan sesama LG utk lebih aware sm sekitar
1 Like