Halo kawan-kawan Local Guides seluruh dunia. Kali ini saya mulai kembali mengunjungi Coffee Shop disekitar saya.
Berlokasi di Jalan Majapahit No. 32 Banyuwangi, ada Coffee Shop baru yang baru saja dibuka hari ini. Namanya INDISCHE 1931 yang merupakan cabang dari INDISCHE 1931 yang ada di Sidoarjo.
Suasana Homey akan menyambut para pengunjung Ketika berkunjung pertama kali kesini. Bangunan satu lantai ini memang berwujud seperti rumah biasa namun ketika pengunjung masuk kedalam akan disuguhkan pemandangan outdoor yang menyejukkan hati. Sangat cocok untuk para penikmat kopi yang menginginkan suasana alam yang terpadu dengan konsep rumahan ditengah kota Banyuwangi.
Pengunjung akan mendapatkan suasana tenang dan damai sangat cocok untuk yang berjiwa indie Ketika berkunjung saat sore hari.
Tak hanya berjualan kopi saja namun juga menjual minuman tehmakanan yang bervariasi seperti chicken blackpepper, chicken maze, chicken salted egg, chicken lemon butter, pasta, spaghetti Bolognese, spaghetti aglio olio dan berbagai snack. Harga dibanderol mulai dari 15 ribu rupiah.