Hai semuanya! Sejak bergabung dalam local guides saya mulai tertarik mengunjungi banyak tempat. Bagi saya pemandu lokal adalah jurnalistik, di mana kamu bisa datang ke sebuah tempat, memotret dan memberi ulasan. Bahkan kamu dapat menemukan cerita di balik sebuah tempat. Selain tempat dalam kategori heritage, tempat favorit saya lainnya adalah kedai kopi. Ya, selain menikmati kopi enak, terkadang saya menemukan kedai kopi dengan interior yang cantik dan kru yang bersahabat.
Dimulai bulan September ini saya terpikir untuk mencari jejak kedai kopi lokal yang istimewa. Dalam kriteria saya pribadi, itu tidak hanya tentang tempat yang keren, tapi juga tentang bagaimana mereka menyajikan kopi, rasa dan passion yang mereka miliki. Saya tidak ingin membatasi berapa banyak kedai kopi yang harus ditemukan. Di akhir tahun, saya akan menyusunnya dalam sebuah list. Yang saya beri label ‘Awesome Local Coffee Shop Hunt’. Yeah! Ini seperti perburuan. Untuk membuatku semangat menemukan mereka, hingga ke lokasi yang tersembunyi.
Jadi selain memberi ulasan pada peta Google, saya juga akan menuliskannya di sini dan membaginya dalam sebuah ebook mini yang bisa kalian unduh dan nyaman dibaca pada smartphone.
Hm… Mungkin kalian juga bisa berbagi tentang kedai kopi lokal favoritmu di sini. Mungkin kalian juga tertarik melakukan hal yang sama dengan saya. Untuk itu saya menyediakan file grafis ( yang saya desain sendiri ) untuk dicetak sebagai stiker atau kaos oblong. Saya tidak tahu, apa itu dapat kalian tempelkan pada sebuah tempat atau memberikan kaosnya pada barista kesukaanmu. Haha, semoga ini menyenangkan ya…
Jadi berikut adalah kedai kopi lokal pertama yang saya sematkan label ‘Awesome Local Coffee Shop Hunt’
Ayo berburu, ayo memandu!
Download my e-book here : https://drive.google.com/file/d/1uXm0JHK5CuULsvI-o6IlrTrzf_EvQm7E/view?usp=sharing
IN ENGLISH
Hi everyone! Since joining the local guides, I became interested in visiting many places. For me the local guides is journalism, where you can come to a place, take pictures and make reviews. You can even find the story behind a place. Apart from heritage sites, my other favorite place is the coffee shop. Yes, not only enjoy good coffee, sometimes I find coffee shops with beautiful interiors and friendly crew.
Starting this September, I thought of searching for traces of awesome local coffee shops. In my personal criteria, it’s not only about cool places, but also about how they serve coffee, the taste and passion they have. I don’t want to limit how many coffee shops have to be found. At the end of the year, I will arrange it in a list. What I gave the title ‘Awesome Local Coffee Shop Hunt’. Yeah! This is like hunting. To encourage me to find them, even to a hidden location.
So besides giving a review on Google maps, I will also write it here and share it in a mini ebook that you can download and read comfortably on a smartphone.
Hm … Maybe you can also share about your favorite local coffee shop here. Maybe you are also interested in doing the same thing with me. For this reason, I provide graphic files (which I design) to be printed as stickers or T-shirts. I don’t know, can you put it on a place or give your T-shirt to your favorite barista. Haha, I hope this is fun …
So here is the first local coffee shop that I pinned ‘Awesome Local Coffee Shop Hunt’
Let’s hunting, let’s guide!